Monday, June 21, 2010

Senyum seorang pemenang

Saya baru saja menyaksikan sebuah pertandingan yang penuh dengan sorak sorai dan teriakan "goooaaaallll!!!" Yup, menyaksikan pertandingan antara Portugal vs Korea Utara malam ini memang beda dari pertandingan-pertandingan lainnya. Satu demi satu skor dikumpulkan tim Portugal, sampai akhirnya pertandingan hari ini berakhir dengan skor 7-0!!

Namun yang menarik perhatian saya bukan hanya gol-gol indah yang diciptakan, namun entah mengapa sejak pertengahan babak ke-2 saya jadi memperhatikan senyum dari Cristiano Ronaldo. Walau beberapa kali gagal melakukan tendangan ke arah gawang, kamera di lapangan selalu dapat mengabadikan wajah yang penuh dengan senyum itu.

Senyum.. senyum.. senyumm... Gagal memasukan bola, senyum.. teman satu tim-nya yang memasukan, senyum.. dijegal lawan saat di depan gawang, senyum...
Saya percaya sikap positif yang ditunjukan dia hari ini, pasti karena dia yakin bahwa timnya akan menjadi pemenang. Walau banyak yang menghadang, skor 3-0, 4-0, 5-0 dst. membuat senyumnya semakin lebar. Seolah berkata kepada semua lawannya, "Bring it on!!"

Sayangnya terkadang sikap pemenang seperti ini gak dimiliki sama orang-orang yang katanya "UMAT PEMENANG" seringkali banyak masalah yang mampu menarik turun raut wajah kita.

Paulus mengingatkan kita melalui Filipi 4:4 "Bersukacitalah senantiasa dalam Tuhan! Sekali lagi kukatakan: Bersukacitalah!"

Apapun yang lagi kita alami sekarang, yakinlah bahwa Tuhan selalu beserta kita! Jangan biarkan apapun membuat kita menjadi lemas dan merengut.
Bersukacita yuk, dan tunjukin ke dunia bahwa kita adalah pemenang, LEBIH DARI PEMENANG!

6 comments:

  1. ww postingnya yang bagus banget, thx yaa

    ReplyDelete
  2. 'Bersukacitalah... didalam pengharapan...
    sabarlah dalam kesesakan...
    bertekunlah dalam doa...
    BERSUKACITALAAAHHH....'

    GBU... =D

    ReplyDelete
  3. thanks for the post. you just brighten up my crappy day :)
    God Bless

    ReplyDelete
  4. thx Grace.. met menghadapi sidang dengan senyum yang lebar! :D Gbu sist'

    ReplyDelete
  5. wah2 nice post.....keep writing ya....

    btw salam kenal :)
    GBU ^^

    ReplyDelete